Hari Keempat, Ini Jumlah Pendaftar PKD di Tabir dan Sungai Manau

Penulis: Upro , Editor: Muhammad Syafe'i - Rabu, 19 Februari 2020 , 19:53 WIB
Tes wawancara PKD oleh Panwascam Tabir
Upro/jernih.id
Tes wawancara PKD oleh Panwascam Tabir

JERNIH.ID, Merangin - Tahapan pengawasan Pemilihan Gubernur Jambi Tahun 2020, masuki masa penerimaan Panitia Pengawas Pemilu Kelurahan dan Desa (PKD). Di Merangin perekrutan PKD sudah mulai berjalan.

Diantaranya, seperti di Kecamatan Sungai Manau. Di kecamatan yang terdiri dari sepuluh desa ini, memasuki hari keempat pembukaan pendafataran PKD, tercatat sudah sebanyak 12 orang pendaftar.

"Sungai Manau sudah mendaftar sebanyak 12 orang sejauh ini. Ini hari keempat dibukanya pendaftaran," ungkap Hendra Gunawan, ketua Panwascam Sungai Manau, Rabu (19/2/2020).

Dikatakan Hendra, pendaftar diprediksi akan terus bertambah. Dimana masa pendaftaran akan ditutup sampai dengan tanggal 22 Februari 2020 ini. "Sepertinya peminatnya banyak," ujar Hendra.

Demikian juga di Kecamatan Tabir. Di Tabir justru pendaftar PKD lebih banyak, yakni sudah 23 orang yang mendaftarkan diri ke sekretariat Panwascam Tabir.

"Kami di Tabir sudah 23 orang yang mendaftar sejauh ini. Mungkin besok Kamis ini puncaknya infonya tadi banyak yang akan mendaftarkan diri besok," ujar Nedia Martina Gustia, Kordiv SDM Panwascam Tabir.

Dikatakan Nedia, untuk kebutuhan PKD di Kecamatan Tabir jumlahnya sebanyak 11 orang. Rinciannya terdiri dari 5 PKD untuk kelurahan dan 6 untuk desa, dengan kebutuhan 1 orang PKD per kelurahan/desa.

"Proses perekrutan PKD dilakukan dengan verifikasi persyaratan administrasi dan tes wawancara yang dilakukan di waktu yang bersamaan," ujarnya lagi.

Dia menghimbau agar masyarakat turut mensukseskan Pilkada gubernur 2020. "Tentu partisipasi masyarakat dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Jambi Tahun 2020, dengan menjadi Panwaslu Kelurahan/Desa,” pungkasnya.



PT. Jernih Indonesia Multimedia - Jernih.ID