Kunjungi Korban Kebakaran Rumah Sanggar Seni, Bupati Mashuri Salurkan Bantuan

Penulis: Upro , Editor: Muhammad Sapi'i - Senin, 30 Agustus 2021 , 13:15 WIB
Bupati Mashuri saat kunjungi korban kebakaran Sanggar Seni milik Ibu Ira Bupati Mashuri saat kunjungi korban kebakaran Sanggar Seni milik Ibu Ira

JERNIH.ID, Merangin - Bupati Merangin H Mashuri menyantuni keluarga korban kebakaran satu unit rumah sebagai tempat Sanggar Seni, milik Ira (31) di kawasan Kebun Sayur, Kelurahan Dusun Bangko Kecamatan Bangko, Senin (3/8/2021).

Bantuan yang disalurkan H Mashuri itu, berupa bahan kebutuhan pokok sehari-hari, seperti makanan siap saji rendang daging, beras dan berbagai kebutuhan lainnya termasuk peralatan dapur,terpal dan tikar.

‘’Karena kesibukan tiga hari terakhir ini, saya baru hari ini bisa menjenguk korban kebakaran tersebut. Bantuan yang sedikit ini merupakan keperdulian Pemkab Merangin kepada masyarakat yang sedang tertimpa musibah,’’ kata Bupati Mashuri.

Dikatakan Bupati Mashuri, Pemkab Merangin ikut prihatin atas musibah yang terjadi tiga hari lalu tersebut. Mudah-mudahan keluarga korban tetap sabar dan tawakal menerima cobaan yang sangat ‘pahit’ ini.

‘’Semoga Ibu Ira tetap tawakal dan iklas, menerima semua cobaan ini. Insya Allah apa yang sudah terjadi akan ada hikmahnya bagi Ibu Ira dan keluarga. Kami mendoakan semoga Ibu Ira dan keluarga senantiasa diberi kesehatan. Amin,’’ harapnya.

Untuk diketahui, rumah Sanggar seni Bangko, terbakar pada Jumat (27/8) sekitar pukul 10.00 WIB. Tidak ada korban jiwa pada kebakaran tersebut, diduga api berasal dari  ledakan gas elpiji. Kobaran api berhasil dipadamkan oleh tiga unit Mobil Damkar sekitar 30 menit.



PT. Jernih Indonesia Multimedia - Jernih.ID