Sejumlah Politisi Gerindra Ikut Pekuat Tim Haris-Sani

Penulis: Upro , Editor: Muhammad Syafe'i - Selasa, 15 September 2020 , 18:02 WIB
Al Haris-Abdullah Sani
Istimewa
Al Haris-Abdullah Sani

JERNIH.ID, Jambi - Dukungan ke calon gubernur dan wakil gubernur Jambi, Al Haris-Abdullah Sani terus mengalir. Ternyar terlihat beberapa politisi Gerindra Jambi terlihat berada dalam barisan pemenangan Haris-Sani.

Adapun beberapa nama ini, seperti M. Nazli yang merupakan Humas DPD Gerindra Jambi, Aidil Fitri, Mulyadi, dan Ritas Mairiyanto yang merupakan kader Gerindra Jambi.

Dikonfirmasi mengenai hal ini, Nazli mengatakan itu merupakan hak politik kawan-kawan, tentu mereka melihat ada yang baik dan ada sesuatu yang lebih dari pasangan Al Haris-Abdullah Sani.

"Kami melihat Haris-Sani lebih didukung masyarakat, dan merupakan harapan masyarakat. Tentu kita lebih mendengarkan suara masyarakat yang mengharap perubahan Jambi kedepan," kata Naz, Selasa (15/9/2020).

Sementara itu, Direktur Center Haris-Sani, Hasan Mabruri membenarkan adanya beberapa politisi Gerindra yang bergabung memperkuat barisan pemenangan Haris-Sani, seperti M. Nazli, Aidil Fitri, Mulyadi dan Ritas Mairiyanto.

Bohok sapaan akrab Hasan Mabruri ini mengatakan, tentunya dukungan dari sejumlah kader Gerindra ini atas nama pribadi.

"Mereka semua aset potensial Jambi, dan mereka melihat, Haris-Sani layak diberi ruang untuk memimpin pembangunan di Provinsi Jambi kedepan," ujarnya.



PT. Jernih Indonesia Multimedia - Jernih.ID