JERNIH.ID, Jambi - Peserta calon anggota Bawaslu 11 kabupaten/kota sudah menyelesaikan tes tertulis yang diselenggarakan di UPT BKN Jambi, Senin (26/6/2023). Tes sendiri dibagi menjadi 4 sesi.
"Semuanya sudah selesai hari ini untuk 11 kabupaten/kota. Selanjutnya para peserta akan ikuti tes psikologi," kata Ketua Timsel Bawaslu Zona 2, Ahmad Harun Yahya.
Ia menyebutkan, dari tes yang berjalan ada 17 orang yang dinyatakan gagal. Alasan gagal berbagai macam seperti tidak datang, terlambat, hingga tidak registrasi.
"Secara otomatis, 17 orang pendaftar itu tidak bisa lanjut pada tes selanjutnya. Dari awal pada.saat pengumuman sudah diingatkan bahwa untuk datang 1 jam lebih awal sebelum tes dimulai," tandasnya. (JR1)