Cek Endra Komit Naikkan Honor PTT Sesuai UMR

Penulis: Redaksi - Ahad, 11 Oktober 2020 , 18:11 WIB
Cek Endra-Ratu Munawaroh
Istimewa
Cek Endra-Ratu Munawaroh


JERNIH.ID, Jambi - Masalah honorarium Pegawai Tidak Tetap (PTT) memang masih menjadi pekerjaan rumah para pemimpin. Namun, hal ini bukan masalah bagi pasangan Drs H Cek Endra-Hj Ratu Munawaroh merebut kursi BH 1 dan BH 2.

Disela-sela kunjungannya, kandidat yang diusung Partai Golkar dan PDIP ini menyebutkan komitmennya untuk menaikkan honor PTT. Menurut CE, PTT kini bekerja seperti tanpa pamrih dengan honor yang minim.

Baca juga: KH Ahmad Mubarok Doakan Cek Endra-Ratu Menang di Pilgub Jambi

"Ya, Insya Allah kita komit dalam menaikkan honorarium PTT sesuai Upah Minimal Regional (UMR)." tegas kandidat yang memang sudah terbukti hasil kerjanya selama menjadi Bupati Sarolangun ini.

CE mengaku, honor PTT memang saat ini belum sesuai dengan keringat yang mereka keluarkan. Karena itulah, sebagai pemimpin harus memutar otak mencarikan solusi agar mereka bekerja dengan upah yang pas.

"Terkadang saya sedih. Mereka kerja tidak kenal lelah, tetapi upah yang mereka masih minim," jelas CE.

Baca juga: Insya Allah! CE-Ratu Menang, Ada Internet Gratis di Ruang Publik

Karena itulah, menurut CE, program kenaikan honor PTT tersebut dimasukkannya ke dalam program unggulan Misi#6.

"Kita carikan solusinya. Saya yakin dengan niat yang tulus hasilnya juga akan baik," tandas CE.(*)



PT. Jernih Indonesia Multimedia - Jernih.ID