Link Streaming RRQ Hoshi vs AE Playoff MPL ID Season 8

Penulis: Muhammad Sapii , Editor: Yusminardi - Jumat, 22 Oktober 2021 , 12:38 WIB
RRQ Hoshi dan Alter Ego RRQ Hoshi dan Alter Ego

JERNIH.ID - RRQ Hoshi akan bertemu Alter Ego pada babak playoff Mobile Legends Profesional League Indonesia (MPL ID) Season 8 hari kedua, Jumat (22/10/2021).

Pertandingan ini tentu akan sangat menarik dinantikan, dimana pada babak reguler season MPL ID Season 8, kedua tim ini sudah saling bertemu dengan hasil imbang.

RRQ Hoshi yang menjadi runner up reguler season sudah dahulu mengantongi tiket upper bracket, sedangkan Alter Ego di hari pertama playoff berhasil mengalahkan Bigetron Alpha 3-1.

Nah, bagi anda yang ingin menyaksikan pertandingan RRQ vs AE dengan format BO5 yang dilaksanakan siang ini pukul 12.45 WIB, bisa langsung melalui NIMO TV MPL ID dan YouTube MPL Indonesia.



PT. Jernih Indonesia Multimedia - Jernih.ID